Rabu, 02 November 2011

Menyonsong SMAN 1 Sebagai RSBI (Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional)

Rabu, 2 November 2011 diselenggarakan sosialisasi Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) Kabupaten Lombok Utara. Sosialisasi ini disampaikan oleh tim dari dinas dikbudpora provinsi Nusa Tenggara Barat, yang dipimpin oleh Dr. Mimbarman, SH, M.Ed, Kasi SMA Dinas Dikbudpora NTB. Selain itu dihadiri oleh Kepala Dinas Dikbudpora dan Ketua DPRD Kabupaten Lombok Utara.
Acara dibuka oleh kepala Dinas Dikpora, Bapak Drs. Suhrowardi, M.Pd. Kemudian dilanjutkan smabutan oleh Ketua DPRD Kabupaten Lombok Utara. Acara inti, yaitu sosialisai RSBI oleh Bapak Mimbarman.

Di awal sosialisainya beliau menjelaskan bahwa NTB mendapatkan jatah 14 sekolah RSBI tahun pelajaran 2012/2013. 14 sekolah ini akan diseleksi dari 32 sekolah terbaik se-NTB. SMAN 1 Tanjung termasuk dari 32 SMA terbaik se-NTB, sehingga ada peluang bagi SMAN 1 Tanjung untuk menjadi sekolah RSBI pada tahun pelajaran 2012/2013.  Di dalam sosialisasi diuraikan pula faktor-faktor pendukung keberhasilan RSBI, ialah kesiapan Kepala Sekolah, guru dan pegawai, dukungan dana, dan suport dari Dinas Dikpora Kabupaten.
Dalam pidatonya, Mimbarman menyampikan bahwa untuk menghadapi RSBI ada 14 perangkat pembelajaran yang harus dimiliki oleh guru. Sehubungan dengan dana, direncanakan setiapa sekolah RSBI akan mendapatkan dana 1M. Dana sebesar ini ditanggung oleh pusat sebesar 50% atau 500 juta, 30 % oleh pemerintah provinsi (300 juta) dan 20% oleh pemerintah kabupaten. Dia menjelaskan pula bahwa dana yang 500 juta itu, 300 juta untuk kegiatan kurikuler (pembelajaran) dan yang 200 juta untuk managemen ISO.
Beliau juga berbesan RSBI yang kepanjangannya Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional jangan diplesetkan menjadi Rintisan Sekolah Bertarif Internasional. Di akhir penyampaian sosialisasi beliau menanyaka kesipan guru-guru dan Komite SMAN 1 Tanjung dalam menyonsong RSBI. Dengan suara bulat dijawab bahwa SMAN 1 Tanjung siap untuk dijadikan RSBI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...