Beberapa pekan yang lalu web SMAN 1 Tanjung dihack oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Yang muncul hanya back ground warna hitam dan gambar tengkorak. Tentu saya terkejut sekali karena baru pertama kali web yang saya kelola terkena hack. Sejenak saya panik, setelah itu segera saya mengontak pengelola hosting. Untungnya web SMAN 1 Tanjung dapat direstore, walaupun sekitar 15 posting hilang, karena backup yang dilakukan oleh pengelola hosting sekitar sebulan sebelum web SMAN 1 Tanjung kena hack. Jadi posting sebulan terakhir jadi hilang.
Selama ini memang saya tidak pernah melakukan backup website. Setelah web SMAN 1 Tanjung kena hack, saya jadi menyadari pentingnya membuat backup website. Untuk itu saya belajar dan mencari informasi bagaimana cara membuat backup website. Karena website SMAN 1 Tanjug menggunakan wordpress maka saya mencari informasi membuat backup wordpress.Berikut ini akan saya uraikan cara membuat backup wordpress otomatis dengan menggunakan dropbox yang sudah saya terapkan di website yang saya kelola.
Dropbox. Ini adalah layanan penyimpanan [seperti harddisk] online gratis yang mengijinkan kita menyimpan file hingga 2 Gigabyte. Caranya kita harus mendaftar dulu dan menginstal programnya. Dengan Dropbox anda juga dapat membackup isi harddisk anda yang lainnya dengan hanya menyeret dan menjatuhkannya (drag and drop) ke folder Dropbox yang ada di komputer anda. Untuk mendaftar Dropbox.
Perhatikan dan ikuti langkah-langkah berikut:
- Mendaftar di dropbox.Untuk daftar klik saja di sini. Setelah itu muncul tampilan berikut
- Setelah Anda mengisi form, tekan "create account". Selanjutnya master dropbox akan terdownload secara otomatis. Setelah master ini masuk install di komputer Anda.
- Install plugin wp Time Machine di wordpress Anda. Untukmendapatkan plugin ini klik sajatautan ini.
- Setelah plugin wp Time Machine berhasil diinstall, aktifkan dan lakukan setting, dengan cara klik wp Time Machine yang terletak di bawah menu setting (sebelah kiri bawah). Maka akan muncul tampilan berikut ini
- Email yang Anda isikan adalah email yang Anda daftarkan di dropbox, begitu juga passwordnya adalah password Anda di dropbox. Untuk direktori boleh dikosongkan, tapi sebaiknya isi dengan nama web atau blog Anda. Setelah itu klik Generate wp Time Machine archive. Proses backup dimulai. Selama proses muncul tampilan:
- Setelah proses backup selesai muncul tampilan berikut
Klik Remove this message untuk kembali ke halaman sebelumnya. Setelah ini anda bisa memeriksa folder offsite Dropbox yang ada di komputer anda. Klik saja ikon Dropbox yang ada di taskbar kanan bawah dari Windows anda.
Pada folder tersebut akan terdapat 4 buah file yang namanya diawali dengan wpTimeMachine. Dan mulai saat itulah Dropbox akan membackup blog WordPress anda secara otomatis. Beberapa jam kemudian, ketika anda memeriksa kembali offsite folder Dropbox, anda akan melihat ada file baru bernama
wpTimeMachine-content-files.zip
dengan ukuran yang besar ada di sana. FilewpTimeMachine-data-files.sql
pun ikut sedikit membengkak.
Untuk lebih meyakinkan anda, silakan login ke website Dropbox. Masukkan username (email Anda) dan password anda, kemudian lihat dan cocokkan apakah file-file tersebut memang benar ada di sana dan apakah sesuai dengan folder offsite Dropbox di komputer anda.
Silakan lakukan backup wordpress Anda sebelum terkena hack atau masalah yang lain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar